1 Apa sebabnya bangsa-bangsa gempar, dan suku-suku bangsa merencanakan hal yang sia-sia?
2 Raja-raja dunia ini bersiap diri, dan penguasa-penguasa bermufakat bersama-sama hendak melawan ALLAH serta raja yang dilantik-Nya. Kata mereka,
3 “Mari kita putuskan ikatan-ikatan mereka dan membuang tali-tali mereka dari kita!”
4 Dia yang bertakhta di surga tertawa, TUHAN mengolok-olok mereka.
5 Pada waktu itu Ia akan berfirman kepada mereka dalam murka-Nya dan menggentarkan mereka dalam nyala amarah-Nya,
6 “Aku sudah melantik raja-Ku di Sion, gunung-Ku yang suci itu.”
7 Aku hendak mengumumkan ketetapan ALLAH. Ia telah berfirman kepadaku, “Engkaulah anak-Ku, pada hari ini Aku menjadikan engkau anak-Ku.
8 Mintalah kepada-Ku, maka Aku akan memberikan bangsa-bangsa menjadi milik pusakamu dan ujung-ujung bumi menjadi kepunyaanmu.
9 Engkau akan menghancurkan mereka dengan tongkat besi dan memecahkan mereka seperti bejana tukang periuk.”
10 Oleh sebab itu, hai raja-raja, bertindaklah bijaksana! Terimalah didikan, hai hakim-hakim dunia!
11 Beribadahlah kepada ALLAH dalam ketakwaan, dan dalam kegentaran.
12 Sembahlah Dia dengan tulus, supaya jangan Ia murka dan kamu binasa di jalan, karena murka-Nya dapat cepat sekali menyala. Berbahagialah semua yang berlindung pada-Nya.