1 Lalat-lalat mati membuat minyak wangi juru racik menebarkan bau busuk. Begitu juga, sedikit kebodohan dapat melampaui hikmat dan kehormatan.
2 Hati orang berhikmat di sebelah kanan, tetapi hati orang bodoh di sebelah kiri.
3 Bahkan, ketika orang bodoh itu berjalan di jalan, dia kekurangan akal, dan mengatakan kepada semua orang tentang betapa bodohnya dia.
4 Jika kemarahan penguasa bangkit terhadapmu, jangan meninggalkan tempatmu. Sebab, ketenangan dapat membatalkan pelanggaran-pelanggaran besar.
5 Ada suatu kejahatan yang telah kulihat di bawah matahari, suatu pelanggaran yang berasal dari seorang penguasa.
6 Orang bodoh ditempatkan di banyak kedudukan yang tinggi, sementara orang kaya duduk di tempat yang rendah.
7 Aku telah melihat budak-budak berada di atas kuda, dan para penguasa berjalan kaki di tanah seperti budak.
8 Siapa menggali lubang akan jatuh ke dalamnya. Siapa meruntuhkan tembok akan digigit oleh ular.
9 Siapa menambang batu akan terluka olehnya. Siapa membelah kayu akan dibahayakan olehnya.
10 Apabila besi menjadi tumpul, dan seseorang tidak menajamkan permukaannya, dia harus menambah kekuatannya. Akan tetapi, hikmat berguna untuk membuatnya berhasil.
11 Apabila ular menggigit sebelum dimantrakan, ahli mantra tidak ada gunanya.
12 Perkataan mulut orang berhikmat itu menyenangkannya, tetapi mulut orang bodoh menghancurkan dirinya sendiri.
13 Permulaan perkataan mulutnya adalah kebodohan, dan akhir perkataannya adalah kebebalan yang jahat.
14 Orang bodoh terus-menerus berbicara. Tidak seorang pun tahu apa yang akan terjadi. Siapa yang dapat memberitahukan apa yang akan terjadi sesudah dia?
15 Kerja keras orang bodoh melelahkan dirinya karena dia tidak tahu jalan ke kota.
16 Celakalah kamu, hai negeri, jika rajamu seperti kanak-kanak, dan para pemimpinmu berpesta pada pagi hari.
17 Diberkatilah kamu, hai negeri, jika rajamu adalah putra bangsawan, dan para pemimpinmu berpesta pada waktunya, untuk kekuatan, bukan untuk kemabukan.
18 Melalui kemalasan, atap menjadi roboh, dan melalui tangan yang menganggur, rumah menjadi bocor.
19 Pesta diselenggarakan untuk tawa, dan anggur menyenangkan hidup, tetapi uang adalah jawaban untuk semuanya itu.
20 Jangan mengutuki raja, bahkan dalam pikiranmu, atau mengutuki orang kaya di dalam kamar tidurmu. Sebab, burung di udara akan membawa suaramu, dan makhluk-makhluk bersayap akan memberitahukan perkataanmu.

Studi Alkitab lengkap, silahkan lihat Alkitab SABDA :: Pengkhotbah 10
Studi Alkitab mobile, silahkan lihat Alkitab Mobi :: Pengkhotbah 10

Download Aplikasi Alkitab Karaoke (BETA) Android:
https://play.google.com/store/apps/details?id=org.sabda.alkitabkaraoke