1 Turunlah firman ALLAH kepadaku demikian,
2 “Engkau, hai anak Adam, lantunkanlah suatu ratapan mengenai Tirus.
3 Katakan kepada Tirus, yang terletak di pintu masuk lautan dan yang berdagang dengan bangsa-bangsa di banyak daerah pesisir: Beginilah firman ALLAH Taala, ‘Hai Tirus, engkau berkata, “Aku cantik sempurna.”
4 Perbatasanmu di tengah lautan. Para tukang bangunanmu menyempurnakan kecantikanmu.
5 Semua papanmu mereka bentuk dari pohon sanobar Senir. Kayu aras Libanon mereka ambil untuk membuat tiang layar bagimu.
6 Dayungmu mereka buat dari pohon besar di Basan, dan geladakmu dari gading yang ditatahkan pada kayu sanobar dari pesisir Siprus.
7 Layarmu dibuat dari lenan halus bersulam, dari Mesir; itu menjadi panji-panjimu. Tudungmu dibuat dari kain biru dan kain ungu, dari pesisir Elisa.
8 Penduduk Sidon dan Arwad menjadi pendayungmu. Para ahlimu, hai Tirus, ada padamu sebagai pelaut-pelautmu.
9 Tua-tua Gebal dan para ahlinya pun ada padamu, untuk memperbaiki celah-celah kapalmu. Segala kapal laut dengan kelasinya mendatangimu, untuk berdagang denganmu.
10 Orang Persia, orang Lud, dan orang Put ada dalam pasukanmu sebagai tentaramu. Mereka menggantungkan perisai dan ketopong padamu, mereka menambah semarakmu.
11 Orang Arwad dan pasukanmu ada di sekeliling tembokmu. Orang Gamad ada di menara-menaramu. Mereka menggantungkan perisai di sekeliling tembokmu. Mereka menyempurnakan kecantikanmu.
12 Tarsis berdagang denganmu karena banyaknya segala jenis barangmu yang berharga. Mereka menukar daganganmu dengan perak, besi, timah putih, dan timah hitam.
13 Orang Yunani, orang Tubal, dan orang Mesekh pun berdagang denganmu. Mereka menukar barang daganganmu dengan budak dan perkakas tembaga.
14 Orang dari Bait-Togarma menukar daganganmu dengan kuda, kuda perang, dan bagal.
15 Orang Rodos berdagang pula denganmu; banyak pulau menjadi daerah pemasaranmu. Mereka membawa kepadamu batang-batang gading dan kayu arang sebagai upeti.
16 Edom berniaga denganmu untuk memperoleh berbagai hasilmu. Mereka menukar daganganmu dengan batu pirus, kain ungu, kain bersulam, kain lenan halus, merjan, serta batu delima.
17 Orang Yuda dan Tanah Israil juga berdagang denganmu. Mereka menukar barang daganganmu dengan gandum dari Minit, gula-gula, madu, minyak, dan balsam.
18 Damsyik berniaga denganmu karena banyaknya hasilmu serta segala jenis barang berharga yang berlimpah. Mereka menukarnya dengan anggur dari Helbon dan bulu domba dari Sakhar.
19 Orang Wadan dan Yunani dari Uzal membeli daganganmu; besi tempa, kulit lawang, dan tebu wangi mereka tukar dengan barang-barang daganganmu.
20 Dedan menjual kepadamu alas pelana untuk menunggang kuda.
21 Orang Arab dan semua pemimpin Kedar menjual kepadamu anak domba, domba jantan, dan kambing jantan.
22 Pedagang dari Syeba dan Raema juga berdagang denganmu. Mereka menukar daganganmu dengan yang terbaik dari segala rempah-rempah, segala permata, dan emas.
23 Haran, Kane, Eden, pedagang Syeba, Asyur, dan Kilmad berdagang pula denganmu.
24 Mereka memperdagangkan di pasarmu jubah yang indah, kain biru bersulam, dan permadani beraneka warna yang diikat kuat dengan tali.
25 Kapal-kapal Tarsis seperti kafilah yang membawa barang daganganmu. Engkau penuh muatan dan amat berat di tengah lautan.
26 Para pendayungmu membawa engkau ke perairan luas. Namun, angin timur menghancurkanmu di tengah lautan.
27 Hartamu, daganganmu, barangmu, juga kelasimu dan pelautmu; orang yang memperbaiki celah kapalmu dan yang menjalankan perdaganganmu; seluruh tentara yang ada padamu dan semua awak yang ada di tengah-tengahmu, akan tenggelam di tengah lautan pada hari kejatuhanmu.
28 Mendengar bunyi teriakan pelautmu padang-padang gemetar.
29 Semua yang memegang dayung akan turun dari kapal mereka. Para kelasi dan semua pelaut akan berdiri di daratan.
30 Mereka menyaringkan suara karena engkau dan menjerit-jerit dengan getir. Mereka menghamburkan debu ke atas kepala serta berguling-guling dalam debu.
31 Mereka menggunduli diri karena engkau, dan memakai kain kabung. Mereka menangisi engkau dengan hati getir, dengan ratapan yang getir.
32 Sambil meraung-raung mereka melantunkan suatu ratapan bagimu, mereka meratap bagimu, “Siapa seperti Tirus, yang sudah dibinasakan di tengah lautan?”
33 Ketika daganganmu datang dari laut, engkau mengenyangkan banyak bangsa. Dengan kelimpahan hartamu dan barang daganganmu engkau memperkaya raja-raja bumi.
34 Sekarang engkau dihancurkan di laut, di perairan yang dalam. Barang daganganmu dan seluruh awak kapalmu tenggelam bersamamu.
35 Seluruh penduduk pesisir tercengang melihat engkau. Raja-rajanya sangat ketakutan, muka mereka cemas.
36 Saudagar bangsa-bangsa melontarkan cemooh karena engkau. Engkau telah menjadi suatu kengerian dan tidak akan ada lagi sampai selama-lamannya.’”